Cegah lonjakan covid omicron, Kapolres Jember Pimpin Langsung Kegiatan Pamor Keris

    Cegah lonjakan covid omicron, Kapolres Jember Pimpin Langsung Kegiatan Pamor Keris

    Jember, Melonjaknya jumlah data pasien covid-19 di Kabupaten Jember, serta rendahnya masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan, membuat Kapolres Jember AKBP. Hery Purnomo SH. SIK merasa prihatin.

    Bahkan keprihatinan Kapolres ini ditunjukkan dengan memimpin langsung kegiatan Pamor Keris (Patroli Motor Penegak Protokol Kesehatan di Masyarakat) dengan menyisir kawasan kota Jember pada Rabu (9/2/2022).

    Tidak hanya sekedar memberikan himbauan kepada masyarakat yang mengabaikan protokol kesehatan, dalam kegiatan yang diikuti oleh jajarannya, Kapolres Jember juga membagikan masker kepada masyarakat yang berada di pusat kota Jember yang kedapatan tidak memakai masker.

    Kegiatan ini sendiri diawali Kapolres mulai dari depan Mako di Jalan Kartini, seputar alun-alun, dan sebagian kawasan segitiga emas di pusat kota Jember.

    “Kegiatan ini untuk menegakkan protokol kesehatan, dimana meningkatnya perkembangan kasus Covid-19 di Kabupaten Jember, ternyata tidak serta merta membuat masyarakat mematuhi protokol kesehatan, banyak masyarakat yang abai, sehingga kami menggelar kegiatan Pamor Keris untuk memberikan edukasi dan penegakan protokol kesehatan kepada masyarakat, " ujar Kapolres Jember AKBP. Hery Purnomo SH. SIK.

    Pihaknyapun menghimbau agar masyarakat tidak abai dalam menerapkan protokol kesehatan, mengingat saat ini covid varian Omicron di Kabupaten Jember terus mengalami penambahan pasien positif Covid. (*)

    JEMBER
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    TNI AD Melalui Poltekad Siap Menyongsong...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Jember Pimpin Operasi Gabungan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024

    Ikuti Kami